Apakah Aplikasi Ini Ada Di Android Anda? Segera Hapus!

mokapog – Peneliti dari software terkenal McAfee telah menemukan beberapa aplikasi Android yang wajib Anda hapus jika telah terinstall di Android Anda. Melalui google playstore, beberapa aplikasi berbahaya ini telah di download user lebih dari ribuan kali.

Malware ini telah menyusup ke aplikasi-aplikasi android khusus yang open source atau gratis. Menurut hasil penelitian McAfee, malware tersebut sudah pernah ditemukan sebelumnya dalam aplikasi seperti games, fitur kesehatan, aktivitas serta ramalan horoskop.

Melalui teknologi backdoor yang biasa di buat oleh aplikasi telah menjadi nilai minus karena telah menjadi jalan malware untuk mengakses service akses dalam aplikasi. Contohnya seperti ketika kita menginstall aplikasi maka navigasi gestur akan diizinkan, beberapa elemen muncul pada layar serta pemberian izin kepada aplikasi untuk mengakses android.

Ketika selesai menginstall aplikasi ini, malware akan langsung beraksi mengambil data-data yang ada di android kita. Mulai dari mengangkat data android, tipe, merk, OS, bahasa, data sim card dan lain sebagainya. Tentu ini akan berbahaya sekali, karena data kita telah di ambil oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Selain itu, McAfee juga mengidentifikasi aplikasi yang telah bekerja sama dengan malware ini yang bernama app magnet. Aplikasi ini bisa memunculkan iklan dan di klik dengan otomatis di Android para korban agar operator langsung mendapatkan keuntungan dari hasil klik aplikasi.

Jika malware ini bisa memunculkan iklan dengan otomatis ataupun penipuan, maka hal ini akan mengurangi performa android Anda. Android akan menjadi lebih lambat baik dalam hal mengakses data ataupun akses internet menjadi terhambat karena malware ini.

Berikut beberapa aplikasi yang telah disusupi malware yang harus Anda hapus sekarang juga :

  • Logo maker pro ( 100k+ download )
  • Essential Horoscope ( 100k+ download )
  • Auto Click Repeater
  • Letterlink
  • Track Your Sleep
  • 3D Skineditor for Minecraft
Updated: 8 Januari 2024 — 1:12 am